JAMBIONE.COM, JAMBI - Tim peneliti Universitas Jambi (UNJA) yang terdiri dari Dr. Tedjo Sukmono, S.Si., M.Si., Dr. Ir. Teja Kaswari, M.Sc., Pradita Eko Prasetyo, S.Pd., M.Cs., dan Tia Wulandari, S.Pd., M.Si., serta dibantu mahasiswa Apriliawati, pada tahun 2022 telah merancang “Prototipe Sistem Informasi Biodiversitas Ikan Jambi”, yang selanjutnya diberi nama Ber’ikan-Jambi yang dalam bahasa Jambi bermakna mencari ikan atau dalam bahasa Indonesia berarti persembahan untuk Jambi.
Sistem informasi biodiversitas Ikan Jambi berisi keanekaragaman jenis Ikan Jambi dan data pendukungnya seperti: foto ikan, nama ilmiah, nama latin, nama lokal, data morfologi, habitat, kondisi kualitas air, meristik, distribusi global, etnosains, hingga data sequence DNA.
Sistem informasi Ber’ikan-Jambi saat ini masih terus mengalami perbaikan-perbaikan agar lebih mudah digunakan oleh berbagai lapisan masyarakat seperti peneliti, dosen, mahasiswa, instansi terkait, hingga masyarakat umum.
Pada saat ini, protoipe sistem informasi Ikan Jambi akan terus dikembangkan menjadi sebuah produk inovasi yang dapat diterima oleh mitra maupun pengguna. Setelah diajukan Hak Ciptanya pada tahun 2022 dengan nomor EC002022101452, tanggal 7 Desember 2022, atas nama Dr. Tedjo Sukmono, M.Si. dkk, maka terus dilakukan konsultasi publik dan sosialisasi terkait isi maupun tampilan dari sistem yang akan dikembangkan. Konsultasi publik dan sosialisasi dilakukan pada beberapa mitra yang nantinya punya kepentingan langsung dengan sistem informasi ini, yaitu DKP, BKIPM, BPBAT, dan BRIN.
Konsutasi publik dan sosialisasi sistem informasi Ikan Jambi menghasilkan beberapa masukan seperti :
Sebagai sebuah sistem informasi untuk lebih dikenal masyarakat, maka memerlukan sebuah logo dalam bentuk gambar maupun teks. Diharapkan dengan hanya melihat logo, pengguna langsung memahami maksud yang terkandung dalam Ber’ikan-Jambi. Pada hari Selasa, 15 Maret 2023 telah dilakukan diskusi pembuatan logo oleh tim bersama desain grafis profesional. Sebagai gambaran awal, logo terdiri atas gambar dan teks. Gambar mengandung konten Ikan Tilan (ikan lokal Jambi), tangan bermakna memberi, dan kaca pembesar bermakma mencari. Unsur-unsur tersebut disatukan dalam visual yang membentuk huruf B yang bermakna biodiversitas. Di bawah logo, akan ada tulisan “Berikan Jambi” yang bermakna Biodiversitas Ikan Jambi. (unja.ac.id/tya)
Mahasiswa Internasional Unja Wakili Jambi di Students SDG’s Conference 2023
Rektor UIN Jambi Hadiri FGD Kriteria dan Penskoran SPAN-PTKIN 2023
Mahasiswa Internasional Unja Wakili Jambi di Students SDG’s Conference 2023
Diklat Kukerta untuk Peningkatan Kapasitas Mahasiswa Mencapai Desa Sehat
Wujudkan Layanan Prima, LP3M Adakan Pelatihan Komunikasi dan Service Excellent bagi Tendik UNJA